Minerva Bawa Motor Sport AS

Jakarta - Masih ingat pabrikan motor sport Amerika, Fischer yang dahulu diam-diam mengincar Indonesia? Ternyata Fischer mempercayakan distribusi motornya di Indonesia pada Minerva.

Di situs resmi Fischer nama Indonesia masuk dalam list pemasaran produk motor sportnya yakni Fischer MRX 650 bersama Amerika, Kanada dan Australia.

Dan bila sebelumnya Indonesia masih tertulis 'cooming soon' sama dengan Rusia, Brasil dan Eropa, tampaknya Indonesia Minerva bergerak lebih cepat.


Kini di situs Fischer sudah tertulis Indonesia sebagai wilayah pemasarannya. Kalimat 'Fischer is pleased to welcome Minerva Motor Indonesia's Dealer Network' pun tertera di situs pabrikan motor Amerika tersebut.

Ketika kita meng-klik halaman diler Indonesia tersebut, halaman web-ya langsung mengarah ke situs Minerva di Indonesia. Namun tidak diketahui apakah motor ini tetap akan menggunakan mesin 650 cc miliknya atau diganti oleh PT Minerva Motor Indonesia (MMI) dengan mesin pabrikan Jerman Sachs seperti motor mereka yang lain.

Fischer MRX 650 sendiri adalah sebuah motor yang memiliki tampang sangat sporty dengan garis desain yang tajam yang eksotis dengan perpaduan teknologi tinggi dari Amerika. Fischer menyebut motornya dengan sebutan 'Exotic Styling Meets American Quality'.

Motor hasil garapan Dan Fischer ini pertama kali nongkrong di Indianapolis pada tahun 2004 dengan mengaplikasi sasis ala motor Grand Prix yang akan membuat sensasi berkendara lebih dinamis.

Sebab untuk urusan dapur pacu, Fischer yang berbasis di Maryland AS ini mempercayakan mesin V-Twin milik Hyosung 650 cc dari Korea dengan transmisi enam percepatan.

Mesin yang memiliki kapasitas bersih 647 cc ini juga sudah dilengkapi dengan liquid-cooled dan mampu memuntahkan tenaga hingga 80 hp pada putaran 9.550 rpm dengan torsi mencapai 52 hp pada 7.500 rpm.

Bila spesifikasi motor ini benar-benar dipertahankan seperti yang ada di Amerika, dipastikan motor yang akan bersaing dengan Kawasaki Ninja ZX6 ataupun ER6 akan memiliki harga yang lumayan tinggi.

Karena di Amerika saja harganya sudah sekitar US$ 7.999 atau sekitar Rp 72,8 jutaan. Angka tersebut tentu akan membengkak mengingat banyaknya pajak yang harus dibayarkan bila sebuah kendaraan ingin masuk Indonesia.

0 Response to "Minerva Bawa Motor Sport AS"

Posting Komentar

readbud - get paid to read and rate articles
Powered by Blogger